Pimpinan Pondok M2IQ Riau Tulis Prolog di Buku Kumpulan Karya Terbaik MMQ Riau
Pimpinan Pondok M2IQ Riau, Susanto Al-Yamin, didaulat menulis
prolog di buku kumpulan karya terbaik 1 Musabaqah Makalah al-Qur’an (MMQ)
Provinsi Riau tahun 2009-2019. Buku yang berisi kumpulan tulisan MMQ terbaik 1
pada ajang MTQ Provinsi Riau itu diberi judul “Al-Qur’an Menjawab Problematika
Zaman”.
“Buku yang berjudul ‘Al-Qur’an Menjawab Problematika Zaman’ ini terbit atas keinginan bersama kawan-kawan yang pernah meraih juara 1 MMQ Provinsi Riau sejak pertama sekali digelar pada tahun 2010 sampai tahun 2019. Kebetulan seluruh karya MMQ saya sebagai juara MMQ Riau sudah lama saya terbitkan di media dan di beberapa buku saya sejak tahun 2012 lalu. Jadi untuk kebersamaan, saya diminta untuk menulis prolog dalam buku ini”, jelas Susanto.
Dalam prolognya, juara MMQ yang terkenal
produktif menulis di media dan menerbitkan buku ini menyampaikan bahwa terbitnya
buku ini selain untuk mendokumentasikan karya terbaik MMQ Riau, diharapkan juga
dapat meningkatkan motivasi dan produktifitas menulis para peserta MMQ,
terutama para juaranya dari tahun ke tahun.
“Jika para peserta yang berhasil meraih juara
1 sampai harapan 3 setiap tahunnya telah menulis satu buku saja dalam rentang
sepuluh tahun ini, maka akan terbit 60 judul buku yang akan menginspirasi dan
mencerahkan masyarakat”, tambahnya.
Susanto juga berharap terbitnya buku ini bukan merupakan yang pertama dan terakhir, tetapi diharapkan kedepan masih banyak lagi peserta MMQ Riau yang menerbitkan buku dan menulis di media.
Buku “Al-Qur’an Menjawab Problematika Zaman’ ini”
diterbitkan oleh CV. Pelita Aksara Semarang. Buku setebal 285 halaman ini
diterbitkan secara mandiri dengan biaya pribadi penulisnya.
0 komentar:
Post a Comment